Arsip

Followers

Cara Membuat Favicon Pada Blog

Kita pasti sering melihat blog atau web yang memiliki Icon pada Address Bar-nya atau yang disebut dengan Favicon. Favicon biasanya digunakan sebagai ciri khusus dari blog atau web pemiliknya.

Karena ciri khusus inilah, Favicon ini berbeda-beda antara satu blog dengan blog lainnya, atau antara web satu dan web lainnya. Yang akan saya bahas adalah merubah Favicon khusus untuk pemilik Blogger Account. Walaupun tidak menutup kemungkinan bisa diterapkan pada web atau blog yang lainnya.

Kita ambil sebagai contoh Favicon dari blog saya ini. Pada address bar atau pada tab diperlihatkan Favicon-nya adalah foto saya sendiri. Pengguna Mozilla Firefox secara otomatis menampilakn Favicon, akan tetapi pengguna Internet Explorer akan menampilkan Favicon setelah Kita menambahkan blog atau web pada bookmark-nya, inilah perbedaan jika kita pakai Mozilla Firefox dan Internet Explorer.

Contoh lain anda bisa lihat gambar diatas, web tersebut menggunakan favicon seperti tiga buah kotak berwarna merah, biru dan hijau yang disusun.

Bisa kita lihat, blog saya memiliki Favicon yang berbeda dengan blog atau web yang lain, misalnya dengan Kapanlagi.com dan Blogger.com. Tentunya anda juga ingin memiliki Favicon yang berbeda dengan blog atau web yang lainnya. Berikut saya sertakan web yang bisa Anda kunjungi untuk membuat Favicon:

Silahkan anda memilih salah satu software pembantu yang akan membuat file anda yang berupa foto, logo atau lainnya bisa dijadikan Favicon. Setiap program mempunyai cara berbeda, jadi anda tinggal mengikuti langkah-langkah yang diberikan oleh web tersebut. Saya sendiri lebih suka menggunakan jasa FaviconGenerator.com karena lebih simple dan mudah, dengan beberapa langkah saja kita sudah bisa mengubah jenis file kita.
Jika anda sudah melakukan langkah-langkah mengubah jenis file menjadi favicon, simpanlah di folder sehingga anda mudah mengingatnya. Jika sudah selesai silahkan anda lanjutkan ke Cara Memasukkan Icon Favicon ke Menu Bar.



ARTKEL TERKAIT



Komentar :

ada 0 comments ke “Cara Membuat Favicon Pada Blog”

Post a Comment

Zona On Facebook

Populer

Aneka Bisnis

 
Powered by Blogger.com | 2008 Copyright Cah Semarang Weblog | E-mail: ari.complex@yahoo.co.id